Minggu, 11 Mei 2025

Danjen Kopassus Tegaskan Eggy Sudjana Tidak Berkontribusi pada Korps Baret Merah

JAKARTA — Komandan Jendral Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus) TNI AD, Mayjen Teguh Muji Angkasa merespons unggahan video rekaman momen aktivis Persaudaraan Alumni (PA) 212 Eggi Sudjana menghadiri kegiatan ulang tahun Forum Komunikasi Keluarga Purnawirawan Baret Merah (FKKPBM) pada tanggal 12 Januari 2022.

Terkait video tersebut, Teguh menegaskan bahwa Eggi Sudjana bukanlah Warga Korps Baret Merah. Selain itu, Danjen Kopassus juga menambahkan bahwa Eggi Sudjana tidak pernah ada kontribusi kepada satuan Kopassus.

“Saya dalam hal ini sebagai Pembina Korps Baret Merah, menjelaskan keberadaan video saudara Eggi Sudjana di akun youtubenya, saya tegaskan bahwa saudara Eggi bukan warga Korps Baret Merah dan yang bersangkutan tidak pernah ada kontribusi kepada satuan Kopassus,” tegas Mayjen Teguh Muji, di Markas Kopassus, Cijantung, Kamis (27/1/2022).

Mayjen TNI Teguh Muji pun menegaskan, Kopassus tidak ada kaitannya dengan yang Eggi Sudjana. Terlebih Danjen Kopassus memiliki tanggung jawab sebagai Pembina Korps Baret Merah.

“Perlu saya garis bawahi bahwa Setiap Danjen Kopassus mempunyai tanggung jawab sebagai Pembina Korps Baret Merah, adapun yang dimaksud warga Korps Baret Merah adalah seluruh prajurit Kopassus baik yang masih dinas aktif maupun yang sudah purnawirawan,” jelas Jenderal bintang dua alumni Akmil 89 itu.

Kopassus sendiri memastikan bahwa pihaknya beberapa kali telah melakukan pertemuan dengan ketua umum FKKPBM Mayjen TNI (Purn) H. Heros Paduppai beserta pengurusnya guna membahas tentang pernyataan saudara Eggi Sudjana sebagaimana yang beredar di jejaring YouTube.

Baca Juga :  Jaksa Agung Muda Pidana Militer yang Pertama Dilantik, Target Kuatkan Kinerja Kejaksaan

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, aktivis Persaudaraan Alumni (PA) 212, Eggi Sudjana sempat disebut jadi penasihat sebuah forum purnawirawan Komando Pasukan Khusus (Kopassus) yakni Forum Komunikasi Keluarga Purnawirawan Baret Merah (FKKPBM).

Gabungnya Eggi Sudjana di FKKPBM beredar dalam sebuah video yang diunggah kembali oleh Direktur Ekskutif Lembagai Kajian Anak Bangsa (LKAB), Rudi S Kamri.

Melalui saluran YouTube Kanal Anak Bangsa, Rudi membagikan kembali momen ketika Eggi Sudjana menyampaikan pendapat pasca terpilihnya dia jadi penasihat FKKPBM. Terlihat dalam video, Eggi mengungkapkan bahwa pusat Kopassus yakni di Cijantung merupakan jantung Indonesia sesuai dengan namanya.

Dia juga mengklaim bahwa FKKPBM sebagai jantung Indonesia. Oleh sebab itu, apabila pasukan berat merah rusak berarti Indonesia juga sedang tidak baik-baik saja. “Lewat jantung, karena ini di Cijantung, inilah jantung Indonesia, siapa itu? FKKPBM, itulah jantung Indonesia, pasukan baret merah, Allah Akbar,” kata Eggi.

Dengan bergabungnya Eggi Sudjana jadi penasihat FKKPBM, dia berharap bisa mempersatukan dan memperkuat tegaknya kebenaran di tanah air. Dia juga berharap bisa membawa manfaat di organisasi yang berisikan pensiunan pasukan baret merah tersebut. (***/CP)

Latest news

- Advertisement -spot_img

Related news

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini