Gelar MUSDES, MUI Desa Citaringgul Perkuat Sinergi Ulama-Umara Demi Ketentraman Umat

0
6

Kabarindo24jam.com | Babakan Madang – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Desa Citaringgul, Kecamatan Babakan Madang, sukses menyelenggarakan Musyawarah Desa (MUSDES) pada Kamis (15/1/2026). Bertempat di aula Kantor desa Citaringgul , dengan nuansa khidmat, acara ini mengusung tema strategis: “Menyatukan Langkah Meraih Ketentraman”.

Agenda utama MUSDES kali ini adalah laporan pertanggungjawaban pengurus periode 2020-2025 serta penetapan nahkoda baru untuk masa bakti lima tahun ke depan.

Laporan Kinerja dan Apresiasi
Dalam sesi pertama, pengurus MUI Desa periode sebelumnya melaporkan sedikitnya 31 kegiatan yang telah terlaksana, termasuk konsistensi dalam kajian serta pembinaan umat. KH. Dadang Damanhuri, Ketua MUI Kecamatan Babakan Madang, dalam sambutannya memberikan apresiasi tinggi atas capaian tersebut.

“Sinergitas antara ulama dan umara di Citaringgul ini sangat luar biasa. Urusan dunia adalah ranah kepala desa, sedangkan urusan akhirat adalah ranah MUI. Kebahagiaan dunia dan akhirat akan tercapai jika keduanya bersinergi. Ini harus menjadi percontohan bagi desa-desa lain di Babakan Madang,” ujar KH. Dadang Damanhuri di hadapan para musyawirin.

Ayi Sopian, sekertaris desa yang hadir mewakili Kepala Desa Citaringgul, menambahkan bahwa MUI merupakan wadah strategis bagi cendekiawan muslim untuk membimbing moral dan sosial masyarakat. Ia berharap kepengurusan yang baru dapat terus bersinergi dengan lembaga desa demi mewujudkan visi desa yang religius dan rukun.

KH. Taufik Hidayat, S.Pd.I Terpilih Secara Mufakat
Pada sesi kedua, melalui rapat tim formatur yang terdiri dari unsur kecamatan, desa, BPD, dan tokoh masyarakat, ditetapkanlah susunan pengurus inti MUI Desa Citaringgul masa khidmat 2026–2031:

– Ketua Umum: KH. Taufik Hidayat, S.Pd.I.
– Sekretaris: Ustadz Solihin, S.Pd.I.
– Bendahara: Ustadz Ahmad Mustofa Kamal, S.Pd.I.
– Tim Formatur/Anggota: Habib Novel Munawar, Ustadz Mustawali, Bapak Jajang Binnudin (Ketua BPD), Bapak Ayi Sopian (Perwakilan Desa), dan perwakilan MUI Kecamatan.

Sesuai aturan organisasi terbaru, hasil musyawarah ini akan segera dilaporkan untuk mendapatkan SK pengesahan langsung dari MUI Kabupaten Bogor.

Acara yang dihadiri oleh para Kepala Dusun (Kadus), jajaran RT/RW, serta pimpinan pondok pesantren ini ditutup dengan doa bersama. Dengan semangat baru di bawah kepemimpinan KH. Taufik Hidayat, MUI Desa Citaringgul berkomitmen untuk terus menjaga marwah ulama dan menjadi rujukan keagamaan yang menyejukkan bagi seluruh lapisan masyarakat. (In)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini