Kabarindo24jam.com | Turki – Upaya Indonesia memperluas jejaring kerja sama pertahanan kembali diperkuat melalui pertemuan Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin dengan jajaran petinggi militer Turki. Pertemuan tersebut berlangsung dalam rangkaian kunjungan kerja Sjafrie ke Ankara, Jumat (9/1), dengan fokus pada peluang kolaborasi strategis di sektor industri pertahanan.
Sjafrie disebut bertemu dengan Kepala Staf Angkatan Bersenjata Turki di kompleks ASELSAN, salah satu pusat industri pertahanan terkemuka di negara tersebut. Kedua pihak membahas sejumlah isu penting, termasuk pengembangan industri militer dan potensi kerja sama teknologi pertahanan.
Sjafrie menegaskan, Indonesia memandang Turki sebagai mitra strategis dalam upaya memperkuat kemandirian pertahanan nasional. Ia berharap, kemitraan yang terjalin tidak hanya sebatas pengadaan, tetapi mampu mendorong pembangunan ekosistem industri pertahanan yang berkelanjutan.
Menurut dia, arah kerja sama juga diharapkan mencakup peningkatan profesionalisme prajurit serta penguatan kapasitas pertahanan nasional dalam menghadapi dinamika lingkungan strategis global yang terus berubah.
Usai pertemuan, Sjafrie dan rombongan mengunjungi fasilitas industri pertahanan Turki di ASELSAN untuk melihat langsung perkembangan teknologi yang dimiliki negara tersebut. Kunjungan ini menjadi langkah awal untuk membuka peluang kerja sama yang lebih konkret, sekaligus mempererat hubungan militer Indonesia dan Turki demi manfaat jangka panjang bagi kedua negara. (Man*/)





