Sabtu, 10 Mei 2025

Bupati Bogor dan Gabungan Organisasi Wanita Apresiasi Peran IWAPI Mengembangkan Perekonomian Daerah

BOGOR — Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) bulan Februari 2021 ini memasuki usia ke 46 dengan membawa semangat kebangkitan pengusaha perempuan. Dan khusus di Kabupaten Bogor, Bupati Hj.Ade Yasin, memberikan apresiasi sekaligus mendukung penuh peran serta IWAPI dalam pelaksanaan pembangunan maupun pengembangan ekonomi daerah.

Ade Yasin menuturkan, kaum perempuan yang sukses mengembangkan usaha kecil menengah justru berkontribusi besar terhadap perekonomian bangsa pada umumnya, dan khususnya di daerah. “This is the time, ini adalah waktunya kunci kebangkitan ekonomi ada ditangan perempuan,” cetus Bupati Ade kepada kabarindo24jam, Kamis (11/2/2021).

Di tengah suasana pandemi Covid-19, tambah Ade Yasin, ia dan jajaran Pemerintah Kabupaten Bogor selalu siap mendukung peran serta perempuan, terutama mereka yang menjadi entitas Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) untuk terus produktif dan berkontribusi pada perekonomian daerah.

Mengakhiri pandangannya, Ade Yasin pun mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun IWAPI ke-46. “IWAPI harus terus tingkatkan peran dalam pembangunan tanpa melupakan peran kita untuk mencetak generasi penerus bangsa yang berkualitas,” imbuhnya.

Secara terpisah, Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Bogor, Lilis Hayatun Nafsiah, mengaku sangat mengapresiasi uoaya para sahabatnya di IWAPI yang tak henti-hentinya melakukan upaya meningkatkan kapasitas dan kemampuan kaum perempuan di Kabupaten Bogor sehingga bisa berkontribusi dalam pembangunan maupun pengembangan ekonomi daerah.

“Saya dan pengurus GOW melihat inovasi dan kreatifitas pengurus IWAPI Kabupaten Bogor sehingga kaum perempuan dapat terus berwira-usaha, bergiat di sekror UMKM dan bahkan menjalankan usaha berbasis teknologi. Ini saya kira sangat baik dan kita harus dukung,” ujar Lilis.

Baca Juga :  Pergeseran Posisi di Polri, Jendral Listyo Tunjuk Komjen Agus jadi Penggantinya 

Sementara itu, pengurus daerah IWAPI Kabupaten Bogor menyambut hari lahir ke 46 dengan menggelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) VIII di Ruang Serbaguna Bank BJB, Cibinong, Rabu 10 Februari kemarin.

Rakercab ini dibuka Bupati Ade Yasin yang hadir secara virtual dan dihadiri oleh Kepala Cabang Bank BJB Cibinong, Kepala DP3AP2KB, Ketua GOW dan Ketua P2TP2A kabupaten Bogor.

Ketua IWAPI Kabupaten Bogor Inne Roswianita, dalam sambutannya mengatakan perempuan berdaya, Bogor bangkit Indonesia maju, itulah yang menjadi semangat bagi pengurus dan anggota IWAPI untuk mencari solusi atas tantangan yang dihadapi oleh perempuan pengusaha saat ini.

“Tahun ini merupakan momentum paling penting dalam penguatan progam kerja yang strategis. Rakercab tahun ini merupakan sebuah langkah dari sebuah organisasi untuk melahirkan pemikiran-pemikiran, termasuk membuat program yang merespon segala bentuk kebutuhan untuk menguntungkan seluruh pengusaha perempuan Kabupaten Bogor,” kata Inne.

Rakercab kali ini, tambahnya, dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19, justru menunjukan dedikasi luar biasa dari seluruh perempuan pengusaha. Dan masih banyak langkah-langkah besar yang harus dilakukan. Antara lain, terus mendorong sebanyak-banyaknya perempuan pegiat usaha lokal dan mempercepat adopsi platform digital. Karena  digitalisasi membantu UMKM milik perempuan untuk bertahan.

“Mari  bersama kita buka kesempatan seluas-luasnya bagi perempuan pengusaha untuk dapat berkarya. Khususnya melalui pemanfaatan teknologi digital, karena karya perempuan tidak hanya menjadi manfaat bagi diri mereka sendiri, tetapi juga keluarga, bahkan bangsa,” tutup Inne. (Dedy/Nurali/Husni)

Latest news

- Advertisement -spot_img

Related news

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini