Sabtu, 20 April 2024

HUT TNI ke 76 Dirayakan Secara Sederhana, Tapi Atraksinya Megah

JAKARTA — Dalam suasana keprihatinan akibat pandemi Covid 19, Presiden Jokowi memimpin upacara peringatan HUT Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-76 di halaman Istana Merdeka Jakarta, Selasa (5/10/2021). Pada acara tersebut, Presiden didampingi oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.

Selain mereka, hadir juga Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo beserta seluruh anggota kabinet menteri beserta Ketua MPR, Ketua DPR dan pimpinan lembaga tinggi negara.

Sementara ketiga pucuk pimpinan matra TNI, ada Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa, Kepala Staf TNI Tingkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono, Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo serta pejabat militer lainnya.

Selain berdialog melalui teleconference dengan para prajurit yang bertugas misi perdamaian di luar negeri, Presiden juga berdialog sekaligus menyampaikan pesan moralnya kepada prajurit satuan TNI yang bertugas menjaga wilayah perbatasan laut dan darat Indonesia.

Upacara HUT TNI ke-76 dimeriahkan dengan atraksi delapan pesawat helikopter TNI AD, AL dan AU dengan “call sign” “Trimatra flight” akan terbang melintasi Istana merdeka dengan membawa Bendera Merah Putih dan bendera Lambang TNI.

Baca Juga :  Presiden Jokowi Minta Polri Tidak Reaktif Terhadap Pembuat Mural Bermuatan Kritik 

Kedelapan pesawat helikopter ini dibagi dalam dua elemen penerbangan. Elemen pertama (4 helikopter) terdiri atas 1 Helikopter NAS-332 Super Puma Skadron Udara 6 Lanud Atang Sendjaja yang membawa Bendera Merah Putih dan 3 Helikopter AH-64 E Apache Skadron-11/Serbu, TNI AD.

Sementara elemen kedua, yakni 4 helikopter terdiri atas 1 Helikopter EC-725 Caracal Skadron Udara 8 Lanud Atang Sendjaja dengan membawa bendera Trimatra TNI dan 3 Helikopter AS565 MBe Panther Skadron Udara 400 Wing II, TNI AL.

Sementara 18 pesawat tempur TNI AU terdiri atas 6 pesawat tempur T-50i Golden Eagle “Golden Flight” (Skadron Udara 15) dan 6 F-16 Fighting Falcon “Dragon Flight” (Skadron Udara 3). Kemudian, 6 pesawat tempur SU-27/30 “Bajra Flight” (Skadron Udara 14 dan 11) juga melaksanakan terbang formasi “Arrow Head” dan manuver “Bomb Burst” tepat di atas Istana Merdeka. (CP)

Latest news

- Advertisement -spot_img

Related news

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini