Jumat, 29 Maret 2024

Kilas Balik Kopdar Berkesan Dengan Pendiri KabarIndo24jam DPD  Jatim

Jombang. Pada tanggal 22 desember 2019 adalah momen indah yang diharapkan para kader team KabarIndo24jam untuk menegaskan terbentuknya struktur baru di DPD Jawa Timur. Yang di mana momen tersebut adalah peristiwa penting dari beberapa harapan yang diharapkan dari para kader team Kabarindo24jam untuk dapat segera bersilahturahmi dan bertatap muka secara langsung dengan pendiri kabarIndo24jam, Ibu Ariestia W Gallacher di Jawa Timur.

Beliau terbang dari UK (United Kingdom) menuju Bali sebagai transit pertama menginjakkan kaki di Indonesia. Setelah istirahat beberapa hari beliau langsung tancap gas menuju Jember dan tidak lama langsung bertolak ke Jombang.

Beliau tidak sabar untuk segera cepat-cepat sampai ke Jombang agar bisa bertatap muka dan silahturahmi dengan anggota dikarenakan keterbatasan waktu untuk stay di Indonesia.

Beliau ingin setiap waktunya digunakan semaksimal mungkin untuk berdiskusi, mengkordinasi, dan mengevaluasi pembentukan struktur baru agar bisa bermanfaat buat masyarakat, dan dapat mengedukasi masyarakat tentang pentingnya hadir dalam setiap pengawasan program kerja pemerintah yang disalurkan ke desa.

Hal ini agar hak-hak masyarakat yang sudah pemerintah anggarkan bisa diterima, dan tidak di salah gunakan atau keluar dari koridor, berupa penyimpangan.

Di Pacet, tepatnya di Villa Baugenville, seluruh kader dari kabarindo24jam DPD Jatim telah mempersiapkan berbagai materi diskusi sebagai bahan pembelajaran tentang pentingnya kehadiran kabarindo24jam di tengah-tengah masyarakat.

Dan menurut pendiri Kabarindo24jam, Ibu Ariestia, ” Kesadaran kita berorganisasi adalah bentuk kepedulian kita atas hak-hak masyarakat yang telah negara berikan. Jadi tolong kita harus komitmen untuk selalu mengawal hak-hak masyarakat.”

Karena inti tujuan dari dibentuknya Kabarindo24jam adalah sebagai organisasi sosial kemasyarakatan.

Maka dari itu kabarindo24jam harus bisa menempatkan isu anggaran dan pengawasan dana desa sebagai instrumen strategis mendorong terciptanya Good Governance yang menjamin politik anggaran yang pro-rakyat dengan prinsip akuntabel dan partisipatif.

Baca Juga :  Kapolda Papua Diserang Massa Saat Menyambut Kedatangan Jenazah Wakil Gubernur

Maka dari itu, dengan role model transparansi lah yang akan menjadikan kabarindo24jam sebagai strategi perjuangan membangun arah organisasi.

Dan beliau juga menekankan kepada anggotanya, agar mau berjuang untuk menuntut dipenuhinya hak-hak masyarakat untuk bisa dilibatkan dalam seluruh proses pengawasan anggaran dana desa, mulai dari penyusunan, pembahasan, dan pelaksanaan anggaran sampai pada evaluasinya.

Di Villa Baugenville Pacet. Pendiri, pembina dan anggota struktur yang terbentuk terlihat sangat antusiasme mendengarkan setiap penjelasan dari masing-masing referensi, baik yang diusulkan pembina, maupun masukan yang  disampaikan oleh anggota.

Perlu diketahui, tidak hanya Ibu Ariestia W. Gallacher sendiri yang hadir di acara silahturahmi pembentukan struktur dan diskusi anggota KabarIndo24jam, dari Pusat Jakarta telah hadir Bung Louis M. Pasaribu, sebagai Ketua.

Dari Magetan, Pembina Pusat Bpk. Sarwono W. Basuki.

Pembina DPD Jatim, Bpk. Iwan Setiawan dari Jombang.

Penasehat DPD Jatim. Bpk Drs. Suwono dari Jombang.

Dan para anggota yang tidak bisa kami sebutkan satu persatu.

Suasana tatkala menjadi cair ketika banyak ide-ide baru muncul. Baik yang sifatnya berupa wacana,  maupun obyek yang harus dijadikan target untuk dikejar ke depannya.

Waktu pun berjalan, dan tidak terasa hari begitu cepat berlalu. Akhirnya sampai di ujung perpisahan bahwasanya Ibu Ariestia W. Gallacher harus segera balik kembali ke UK (United Kingdom). Beliau sudah mengobati kerinduan keluarga besar tim KabarIndo24jam dengan menyempatkan waktunya untuk mudik ke Indonesia.

Selamat jalan, semoga selamat sampai tujuan.

MERDEKA.

( GagazSantoso )

Latest news

- Advertisement -spot_img

Related news

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini