Jumat, 29 Maret 2024

Penunjukan Maruli Simanjuntak Sebagai Pangkostrad Bukan Karena Menantu Luhut Panjaitan

JAKARTA — Penunjukan menantu Luhut B Panjaitan (Menko Maninves RI)–Mayor Jendral (Mayjen) TNI Maruli Simanjuntak–menjadi Panglima Komando Cadangan Strategis TNI Angkatan Darat atau Kostrad, dinilai sudah tepat karena sudah melalui proses ketat dengan pertimbangan rekam jejaknya, yaitu prestasi dan pengalaman.

Anggota Komisi I DPR RI yang juga mantan Sekretaris Militer Presiden RI, Mayjen TNI (Purn) TB Hasanuddin, pun menilai penunjukan Mayjen Maruli sebagai Panglima Kostrad tentu tidak sembarangan karena telah melalui pertimbangan yang matang.

“Tentu seorang perwira tinggi yang dipromosikan sudah memenuhi persyaratan, baik dari rekam jejaknya, prestasi maupun pengalaman. Karena itu masyarakat tidak perlu mempertanyakan yang aneh-aneh,” kata TB Hasanuddin dalam keterangan persnya, Senin (24/1/2022).

Purnawirawan bintang dua yang cukup disegani dan dihormati kalangan militer ini, mengatakan mutasi dan promosi seorang perwira tinggi di institusi TNI sudah melalui proses yang panjang yang dilakukan oleh Dewan Kepangkatan dan Jabatan Tinggi (Wanjakti) dan menjadi keputusan final.

Menurut Hasanuddin, institusi TNI tentu memiliki mekanisme tersendiri terkait siapa sosok yang tepat menjadi Pangkostrad. Karena itu, dia mengimbau agar persoalan tersebut diserahkan kepada pimpinan TNI yang tentunya sudah melakukan prosedur sesuai ketentuan yang berlaku.

“Saya pribadi mengucapkan selamat kepada para perwira tinggi yang mendapatkan promosi jabatan baru-baru ini. Semoga amanah dan mampu mengemban tugas dengan baik,” ujar Hasanuddin yang sudah 3 periode menjabat anggota DPR RI melalui PDI Perjuangan.

Baca Juga :  UMKM Dorong Pertumbuhan Ekonomi, Pemerintah Gulirkan Bantuan Triliunan Rupiah

Kompetensi Mayjen Maruli juga mendapat pujian dari Anggota fraksi PPP DPR RI Syaifullah Tamliha. Dia bahkan menyebut Maruli memiliki kapasitas dan kapabilitas menjadi Panglima Kostrad, bukan karena menantu dari Luhut B Panjaitan.

“Saya yakin beliau (Maruli Simanjuntak) memiliki kapasitas, kapabilitas dan integritas menjadi Pangkostrad,” katanya seraya menambahkan bahwa Maruli pernah menjabat Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres), sehingga sudah terbiasa bekerja dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Ia meyakini Maruli dapat mengemban tugas sebagai Pangkostrad secara baik dan bertanggung jawab. “Beliau (Maruli) mantan Danpampres sehingga sudah terbiasa bergaul dengan Presiden Jokowi,” ungkap dia.

Lebih lanjut,Tamliha mengatakan, dirinya pernah mengungkapkan sosok calon Pangkostrad setelah Jenderal Dudung Abdurrahman menjadi Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad), akan diisi salah satu Pangdam di Indonesia yang memiliki prestasi terbaik.

“Sebagaimana yang saya bilang, setelah Jenderal Dudung Abdurrahman menjadi Kasad, kursi Pangkostrad yang kosong akan diisi salah satu Pangdam di Indonesia dan jagoan adalah Pangdam Udayana Mayjen Maruli Simandjuntak yang kebetulan menantu Pak LBP,” katanya. (***/CP)

Latest news

- Advertisement -spot_img

Related news

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini