Sabtu, 27 Juli 2024

Selain Beli Klub Bola Cilegon, Raffi dan Rudy Bangun Arena Latihan Olahraga Terbesar

CILEGON — Presenter kondang dan juga selebritis terkemuka, Raffi Ahmad, mulai mengembangkan diri menjadi pebisnis dengan menginvestasikan dana lebih dari 300 Miliar ke klub sepakbola Cilegon United FC, bersama partnernya, Rudy Salim, seorang pengusaha otomotif terkemuka.

Setelah mengakuisisi klub yang kini berkutat di liga 2 itu, Raffi pun merubah nama klub menjadi RANS Cilegon FC. Selain itu, duo Raffi dan Rudy mengunci target RANS Cilegon FC menjadi salah satu klub terbaik dan terbesar di tanah air yang berprestasi di dalam dan luar negeri.

Untuk mewujudkan ambisi besar sekaligus untuk pengembangan bisnis olahraga yang memang menjanjikan itu, dua pengusaha selebritis terkemuka ini akan membangun infrastruktur penunjang seperti lapangan sepak bola di 10 kota, bahkan juga satu akademi sepak bola yang menelan biaya di atas Rp 300 miliar.

“Lebih dari Rp 300 miliar nilai investasi total. Tapi itu bukan akuisisi klub, melainkan untuk infrastruktur penunjang, pembelian tanah, pembangunan gedung dan sebagainya,” kata Rudy yang sehari-hari menjabat Presiden Direktur Prestige Motorcars dalam keterangan persnya di Jakarta, Kamis (1/4/2021).

Duo Raffi-Rudy pun telah menyiapkan rencana pembangunan RANS Prestige Sportainment, satu arena olahraga berstandar internasional dengan lapangan FIFA Certified berlokasi di Pantai Indah Kapuk 2 Jakarta dengan luas lahan 2,7 hektar

Arena itu diproyeksikan menjadi pusat pelatihan berbagai olahraga, mulai dari fasilitas lapangan sepak bola, lapangan futsal, skateboard arena, lapangan bulu tangkis, tenis, basket, wall climbing, sampai esport arena.

Baca Juga :  Bukti Pemerintah Netral, Permohonan Pengesahan Kubu Moeldoko Ditolak

Arena pelatihan itu juga akan dilengkapi zona komersil, seperti restoran, roof top cafe, cafe bola dan food court. RANS Prestige Sportainment akan dikelola menjadi pusat Sekolah Sepak Bola (SSB) dan termasuk pusat pelatihan atau base camp RANS Cilegon FC.

Terkait langkah pembenahan RANS Cilegon FC, Rudy memastikan fokus pertama adalah memperbaiki grass root, memperbaiki sistem manajemen, dan tentunya secara profesional akan dikembangkan oleh  (pelatih) coach untuk menemukan pemain-pemain yang bermain dan bermental baik.

Raffi Ahmad menambahkan idealnya pemain senior dan pemain muda digabungkan sambil menggelar seleksi pemain secara terbuka. Namun, untuk memilih siapa saja pemain yang masuk membela klub, Raffi menyerahkan hal itu kepada Bambang Nurdiansyah sebagai head coach dan Hamka Hamzah selaku manager RANS Cilegon FC.

“Target kita bukan harus Liga 1, itu bonus saja, yang penting kita harus bermain baik, bermental baik, bersikap baik. Kalaupun semuanya sudah baik, infrastruktur kita baik, Insya Allah kita juga secara otomatis akan melaju naik ke Liga 2,” ujarnya.

Raffi juga mengungkapkan alasan penunjukkan Hamka sebagai manajer tim, itu karena dirinya ingin memberikan kesempatan kepada legenda-legenda sepak bola Indonesia. “Saya ingin buka kesempatan kepada senior-senior di manajerial,” paparnya. (Dwi/CP)

Latest news

- Advertisement -spot_img

Related news

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini