Kamis, 28 Maret 2024

Dalam Situasi Apapun, Perwira TNI AL Harus Berani Tampil di Depan

JAKARTA – Para perwira menengah (Pamen) Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) dituntut dan harus berani dalam mengambil keputusan, termasuk ketika berada pada situasi yang mendesak. Sebab tanggung jawab besar akan menunggu ketika selepas dari pendidikan Sekolah Staf dan Komando (Sesko), nantinya menjadi komandan.

Hal itu dikemukakan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono sebagai pembekalan materi pendidikan di hadapan 50 Pamen TNI AL berpangkat Kolonel eks Pasis Pendidikan Reguler (Dikreg) XLVIII Sesko TNI, di markas besar AL, Cilangkap Jakarta Timur, Senin (20/9/2021).

“Sebagai calon komandan, perwira lulusan Sesko TNI tentunya harus berani mengambil risiko dengan mengambil keputusan dalam situasi darurat. Seorang komandan, pastinya memiliki tanggung jawab besar yang harus diemban, itu tidak dapat dihindari,” pesan Yudo.

Eks Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I ini menyebut jika nantinya para pamen sudah menjadi Komandan Pangkalan Utama atau Komandan Pangkalan, ketika terjadi bencana alam maka sebagai pejabat harus maju paling depan. Lalu, kata Yudo, lakukan komunikasi kepada intansi terkait dan harus dari inisiasi TNI AL.

“Pejabat TNI AL harus berani tampil paling depan, bukan menjadi pengikut. Sebab setelah ini kalian akan menempati jabatan pemantapan di tempat kedinasan yang baru, kalian harus bisa mengukir prestasi, bisa menjadi contoh atau agen perubahan agar menjadikan TNI AL kedepannya lebih baik,” kata Yudo.

Baca Juga :  Bentrok Anggota Kopassus dengan Personil Brimob Bikin Geram Panglima TNI

Yudo menjelaskan, keberanian memang tak bisa muncul dengan sendirinya. Keberanian harus banyak dilatih, termasuk keberanian dekat dengan media. Dengan demikian, peran TNI AL dalam memberikan bantuan kepada masyarakat benar-benar diketahui publik melalui media informasi.

“Tuhan sudah memberikan rahmat kepada kalian melalui dinas TNI AL untuk menyelesaikan pendidikan Sesko TNI. Ini adalah panggung untuk kalian, dan bagaimana kalian menggunakan panggung tersebut untuk menunjukkan prestasi dan pengabdian sebagai perwira, harus bisa memanfaatkannya,” ujarnya.

Kepada 26 Pamen Korps Pelaut, 6 orang Korps Teknik, 4 orang Korps Elektro, 3 orang Korps Suplay dan 11 orang Korps Marinir ini, perwira tinggi bintang 4 ini juga berharap agar bekal pengetahuan yang telah dimiliki dari Sesko TNI supaya dapat lebih mendewasakan diri. “Terapkan bekal tersebut dengan sebaik-baiknya dengan rasa tanggung jawab yang tinggi,” pungkas Yudo. (***/CP)

Latest news

- Advertisement -spot_img

Related news

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini