Sabtu, 27 Juli 2024

Instruktur Pariwisata Berperan Angkat Kembali Perekonomian Bali

DENPASAR — Wakil Gubernur Bali Tjok. Oka Artha Ardhana Sukawati (Cok Ace) mengungkapkan keberadaan Himpunan Instruktur Pariwisata Nasional (HIPI) sebagai wadah berkumpulnya para instruktur pariwisata dapat turut serta membangkitkan perekonomian Bali.

Hal ini mengingat sektor pariwisata merupakan motor utama penggerak perekonomian Bali, bahkan 70% lebih masyarakat Bali bergantung dari sektor pariwisata secara langsung maupun tidak. Namun saat ini, pariwisata Bali mengalami keterpurukan sebagai dampak pandemi Covid-19 yang sedang melanda dunia.

Cok Ace dalam kesempatan acara  di Denpasar, Rabu (16/12/2020), mengatakan pandemi Covid-19 ini dijadikan momentum untuk menyiapkan sumber daya manusia pariwisata yang lebih berkualitas ketika pariwisata internasional nantinya dibuka kembali.

Selain itu diperlukan sinergitas dan dukungan semua pihak untuk bergerak bersama menghadapi permasalahan yang ada. Kondisi saat ini tidak bisa diselesaikan hanya menuntaskan bidang kesehatan saja tetapi harus simultan dengan menuntaskan masalah ekonomi.

Baca Juga :  Jafest 2021 Diharapkan Mampu Bangkitkan Gairah Industri Pariwisata di Jabar

Untuk itu, Cok Ace mengajak seuruh masyarakat Bali untuk mentaati protokol kesehatan dimanapun berada dan bersama bergandengan tangan untuk menggerakkan perekonomian Bali dan membangkitkan pariwisata di Pulau Dewata yang berbudaya.

Seperti diketahui, HIPI memiliki visi sebagai wadah dan wahana komunikasi, diskusi, informasi, dan konsultasi pengembangan SDM instruktur pariwisata Indonesia. Eksistensinya bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pasar pariwisata akan kesiapan instruktur yang berkompeten di bidang pariwisata.

Ketua Umum DPP HIPI, Gusti Ketut Sudarsana menyebutkan, bahwa HIPI sebagai wadah bagi praktisi pariwisata yang memiliki kecintaan terhadap perkembangan pariwisata melalui pelatihan, pendampingan dan pengembangan.

Bagi instruktur pariwisata yang berlatarbelakang sebagai ahli diharapkan mampu mengayomi dan mewujudkan pengajaran dan membagi pengalaman serta wawasan keilmuwan pariwisata dalam meningkatkan sumber daya manusia di bidang kepariwisataan. (CPU)

Latest news

- Advertisement -spot_img

Related news

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini