Sabtu, 27 Juli 2024

Turnamen Pra Musim PSSI Digelar, Pelatih Tim Nasional Kembali Optimis 

JAKARTA — Atmosfer sepakbola Indonesia kembali bergairah dengan dibolehkannya pagelaran turnamen pra musim Piala Menpora. Turnamen ini merupakan langkah pertama sebelum digelarnya kompetisi resmi Liga I PSSI. Kegembiraan pun menyelimuti para pecinta bola, termasuk pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Shin mengaku kini bisa bernafas lega, sebab sepakbola Indonesia mulai kembali bergairah setelah turnamen pra musim boleh dipertandingkan. Dengan begitu, menurutnya pemain-pemain lokal bakal bisa berkembang dengan rutin bermain.

Sebelumnya, Shin mengaku sulit menjalankan program-programnya termasuk mencari pemain untuk timnas, lantaran kompetisi resmi di Indonesia berhenti total akibat pandemi virus Corona.

Shin juga berterima kasih kepada seluruh pihak yang membuat sepakbola profesional di Indonesia muncul lagi. Kini, sang pelatih bisa memantau pemain-pemain untuk skuad Garuda kebanggaan publik nasional.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang akan kembali menggulirkan liga Indonesia. Liga memang seharusnya berjalan, baru pemain-pemain bisa berkembang,” kata Shin Tae-yong dalam video di kanal YouTube PSSI, Minggu (28/2/2021).

Baca Juga :  Danyonif 751/Vira Jaya Sakti Mayor Inf Erwan Harliantoro Dampingi Tiga Petarungnya ikut Body Contest Exhibition

Meskipun izin untuk event sepakbola di tahun 2021 ini baru sebatas turnamen pramusim Piala Menpora. Namun, Shin menyebut ini jadi awal yang bagus karena kompetisi resmi tentu bakal bisa segera bergulir.

“Tidak hanya pemain timnas, tapi pemain Indonesia lainnya secara keseluruhan akan meningkat kemampuannya. Liga atau kompetisi juga memberikan kebahagian bagi pecinta sepakbola Indonesia,” pungkasnya.

Gairah sepakbola Indonesia kembali menggelora muncul setelah PSSI mengumumkan bakal menggulirkan turnamen pramusim Piala Menpora 2021 pada pada 21 Maret hingga 25 April.

Turnamen pramusim ini dapat digelar menyusul munculnya surat izin dari kepolisian. Pelaksanaan Piala Menpora juga bisa menjadi indikasi kompetisi sepakbola profesional untuk musim 2021, baik Liga 1 maupun Liga 2, bisa menyusul di bulan-bulan berikutnya.

Namun, itu semua tergantung dari penilaian pihak kepolisian terhadap sukses atau tidaknya penyelenggaraan Piala Menpora 2021 yang berlangsung dengan protokol kesehatan (prokes) yang super ketat. (***/Cok)

Latest news

- Advertisement -spot_img

Related news

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini